Umum  

Pastikan Minyak Kita Sesuai Takaran, Polres Aceh Jaya Bersama Disperindag Sidak Pasar

Aswar

ACEH JAYA – Untuk memastikan kualitas dan ketepatan isi kemasan minyak goreng. Kepolisian Resort (Polres) Aceh Jaya melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap produk Minyak Kita di Pasar Kota Calang Aceh Jaya setempat. Rabu (19/3/2025)

‎Kapolres Aceh Jaya, AKBP. Andy Sumarta S. I K melalui Kasat Reskrim AKP. Zulfitriadi, SH. MH mengatakan pengecekan ini dilaksanakan untuk kesesuaian antara label volume yang tercantum pada kemasan dengan isi sebenarnya.

‎Tentunya, hasil pengecekan menunjukkan bahwa seluruh sampel minyak goreng Minyakita di pasar benar dan tidak menemukan volume kemasan berkurang dan stok mencukupi.

‎”Alhamdulillah setelah kita turun ke pasar tidak ada kemasan yang kurang dan hasilnya semua normal dengan jumlah stok yang mencukupi selama Ramadhan.” Ujar Kasat

‎Oleh sebab itu, kita berharap kepada masyarakat agar tidak meragukan kepada kemasan minyak  kita tersebut.

‎”Dari hasil dilapangan menunjukkan bahwa seluruh sampel minyak goreng Minyakita di pasar Aceh jaya a tidak menemukan  perbedaan.” Ujarnya

‎Sementara itu, Kabid Pasar Disperindag Aceh Jaya Khairul yang di jumpai media saat dilokasi mengatakan selama Ramadan hingga jelang lebaran IdulFitri 2025, stok bahan pokok mencukupi termasuk minyak Kita di Aceh jaya.

‎Khairun menegaskan MinyaKita yang beredar di pasaran di Aceh dipastikan tidak dicurangi isi kemasannya. Artinya, Sesuai dengan UU perlindungan konsumen volume minyak goreng itu sesuai takaran pada kemasan.

‎”Insya Allah kita di Aceh jaya masih sesuai dengan apa yang isi. Ada beberapa sampel uji saat turun ke pasar tradisional di Kota Calang,” pungkasnya,(*)

Penulis : Aswar
Editor : Redaksi