Wacanakan Program Bantuan Hukum Gratis bagi Warga Miskin Aceh Jaya, YARA Dukung Paslon Salem

Aswar
Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Aceh Jaya, Sahputra. Foto: Dok Pribadi

ACEH JAYA – Kepala Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Aceh Jaya, Sahputra mengapresiasi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Jaya nomor urut 2 Safwandi – Muslem (Salem) yang telah meluncurkan program bantuan hukum gratis bagi masyarakat miskin di Aceh Jaya jika terpilih nanti.

Hal itu dikatakan Ketua YARA Aceh Jaya, Sahputra dalam siaran pers yang diterima habakini.com pada Minggu (20/10/2024).

Ia menjelaskan program bantuan hukum gratis bagi mayarakat miskin memang bukanlah program baru namun dia menilai dengan dijadikannya salah satu program kerja oleh pasangan calon bupati nomor urut 2 tentu ada harapan baik bagi masyarakat Aceh Jaya.

Baca juga: Salem Komit Perjuangkan Bantuan Hukum Gratis Bagi Masyarakat Miskin Aceh Jaya

“Program tersebut patut diapresiasi karena kita menilai program bantuan hukum gratis bagi masyarakat miskin tersebut sangat membantu masyarakat Aceh Jaya dalam mencari keadilan,” ungkap Sahputra.

“Jika program tersebut dimaksimalkan tentu ketika berhadapan dengan masalah hukum seluruh masyarakat Aceh Jaya yang ekonominya kurang mampu akan mendapatkan pendampingan hukum secara gratis,” tambahnya.

Ia juga menambahkan, menyakini program bantuan hukum gratis bagi masyarakat miskin ini dijadikan salah satu program kerja Salem adalah bentuk kepedulian pasangan tersebut terhadap masyarakat kurang mampu agar tidak mengalami kesulitan dalam mengakses keadilan dan perlindungan hukum.

Baca juga: Gerindra: Hanya Salem yang Mampu Kembalikan Program Pro Rakyat

Oleh sebab itu ia mengajak masyarakat Aceh Jaya memilih calon pemimpin yang memiliki program kerja yang terukur, dan calon yang tahu persis permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat dan menawarkan sebuah solusi untuk mengatasinya.

“Masyarakat sebagai pionir demokrasi diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran politik sebagai pemilih untuk menggunakan hak pilihnya dengan memilih calon yang tepat demi kemajuan Aceh Jaya,” pungkasnya, (Adv).

Ralat: Mohon maaf atas koreksi judul berita yang sebelumnya tertulis: Wacanakan Program Bantuan Hukum Gratis, YARA Ajak Warga Aceh Jaya Pilih Salem.

Penulis : Aswar
Editor : Redaktur